Dec 29, 2008

Kejujuran “Kecil” Vs. Kebohongan "Kecil"

Pernahkah kita mengalami atau mendengar kejadian/percakapan seperti berikut:

1. Penanya: “Bisakah nanti sore ke tempat saya?”
Penjawab (Mungkin Kita) : “Wah maaf mas, aku ada acara. (Padahal faktanya: “Maaf mas saya agak malas”)

2. Penanya: “Tolong pak, sumbangan untuk masjid dan anak yatim.”
Penjawab (Mungkin Kita) : “Wah, kemarin saya sudah bantu!”/ “Wah saya nggak ada uang! (Padahal faktanya: “Nih orang beneran nggak ya cari sumbangan untuk anak yatim? Nggak tipu-tipu kah?”)

3. Penanya: “Lho tadi malam kemana, kok nggak hadir di undangan kami?”
Penjawab (Mungkin Kita): “Pak, mohon maaf kami ada acara keluarga dadakan! (Padahal faktanya: Saya ketiduran)

4. Penanya: “Selamat Pagi Pak, kenapa kok telat?”
Penjawab (Mungkin Kita): “Maaf jalanan macet Pak!” (Padahal faktanya: Saya ngantar anak sekolah dulu, karena mamanya agak sakit)

5. Dan kebohongan-kebohongan “kecil” dikeseharian kita……

Kebohongan-kebohongan kecil diatas, akan memberi kepuasan sesaat. Kepuasan karena kita tidak mengatakan kejujuran yang menurut kita merepotkan dan menyakitkan, serta membuat orang lain kecewa. Kepuasan semu yang pada akhirnya akan mengecewakan dan mencelakakan, khususnya bagi “kesehatan personal” kita.

Padahal, kebohongan "kecil" tersebut sering lebih menguras energi yang berkepanjangan daripada kejujuran “kecil “ yang menyakitkan di awal. Karena kebohongan "kecil" kita tersebut akan menuntut kita untuk melakukan kebohongan-kebohongan lain guna menutupi kebohongan "kecil" kita sebelumnya.

Kebohongan "kecil" yang sering tanpa sadar kita lakukan akan membudaya dalam kehidupan sehari-hari kita, menjadi mindset, menjadi sebuah excuse atas ketidakberdayaan kita untuk berkata jujur, dan celakanya akan menjadi salah satu value kehidupan kita.

Dan kebohongan "kecil", pada saatnya nanti akan berakumulasi menjadikan kita sebuah pembohong handal yang tidak merasa bersalah (baca berdosa) atas kebohongan tersebut.
So, sebelum terlambat, mari dengan sekuat tenaga kita katakan "kejujuran kecil", apa adanya (tentunya dengan cara yang baik, sopan dan memenuhi etika umum), meski kadang harus diikuti dengan “kesakitan”, kekecewaan dan extra effort dalam menyampaikannya.

Kelihatannya, akan lebih baik sakit di depan tapi setelah itu ada “kenyenyakan dalam tidur “ kita, daripada ada kepuasaan semu diawal tapi dikuti dengan ketidaknyamanan , rasa bersalah dan “kesakitan-kesakitan” yang lain dibelakang waktu nanti. (written for http://busori.blogspot.com/)

Dec 22, 2008

(Selamat) Hari IBU

Kekaguman saya terhadap peran seorang wanita semakin mendalam ketika suatu kali sekitar 4 tahun lalu, saya kirimkan ucapan selamat hari IBU kepada beberapa rekan para ibu sekaligus pekerja.

Salah satu dari mereka bukannya berterima kasih, malah diam dan mempertanyakan apa maksud ucapan tersebut, sembari menunjukkan rasa kurang berkenannya. Saya yang selama ini merasa telah ”master” tentang wanita, bingung tak terkira.

Satu hal yang akhirnya saya tahu, para Ibu mungkin tidak pernah memandang jasanya yang tak ternilai tersebut sebagai sebuah sumbangsih besar dalam sebuah lingkaran kehidupan. Bukti sebuah ketulusan yang tanpa pamrih.

Ibu adalah permata, maka tak heran nilainya tiga kali lipat dari seorang ayah,
Sorgapun rela berada dibawah telapaknya,
Ibu bak tongkat estapet peradaban,
Dan yang pasti, Ibu adalah Ibu yang tulus untuk anak, suami, dan keluarganya.

.....................................
Namun masih ada orang yang berpendapat bahwa seorang wanita adalah ”sejenis penyakit..” Terbukti adanya sebuah tulisan di papan seorang Dokter, ”Specialist in Woman and Other Diseases”.....

(Selamat) Hari IBU
Maafkan saya yang lebih bisa diam dalam mengucapkan terima kasih kepadamu daripada hanya dengan sebuah kata-kata (selamat)...

Dec 5, 2008

Asyiknya Berbagi

Saya tak ingat sudah berapa kali pohon jambu air di belakang rumah itu berbuah, sejak sekitar 4 tahun lalu ketika pertama kali kami tempati rumah perusahaan. Tapi yang selalu teringat bahwa ketika jambu air itu berbuah, buahnya yang merah menggiurkan, sangat lebat. Meski rasanya tidak terlalu manis, agak asem dan berair, namun rona warna merahnya dan lebatnya menggoda siapapun yang melihatnya untuk mampir dan minta.

Mungkin karena merasa tidak menanamnya (tinggalan penghuni rumah sebelumnya), dan melihat buahnya yang sangat lebat seakan tak pernah habis, selama ini kami biarkan saja buah jambu air itu berjatuhan, dan menjadi kompos. Kecuali pak Kebun dan mbak Cuci yang mengambil, kadang pemotong rumput yang kebagian rejeki.

Hingga pagi tadi, saat rasa bosen tinggal didalam rumah terus menggerogoti, kami keluar ke belakang rumah. Lagi-lagi kulihat pohon jambu air yang hampir semua batangnya dipenuhi warna merah buahnya. Selintas ingatku melayang ke seorang teman yang sedang hamil dan sedang lembur. “Mbak, mau jambu, nih banyak sekali jambu air sedang berbuah. Kalau ada yang lain ajak ya teman-teman, bawa karung pun pasti nggak muat!”, kuhubungi dia lewat handphone yang selalu saya sakui, karena pemanggil rasanya tak pernah mengenal hari libur.

5 menit kemudian, 4 teman datang, dan seperti mereka yang pernah melihat buah jambu kami, teman2 pun pada ternganga melihat lebatnya jambu air. Tak menunggu waktu lama, ketiga dari mereka langsung memanjat pohon jambu sambil berseloroh ramai dan ngobrol kesana-kemari.

Di tengah asyiknya memanjat, tiba-tiba mas Budi berteriak-teriak, karena diserbu oleh kumpulan ”klanceng” si tawon kecil. Terpontang-panting dia turun, memegangi kepalanya sambil ditertawai oleh rekan-rekan yang lain. Sambil meringis kesakitan dan kepanasan karena sengatan lebah kecil yang berjumlah puluhan, dia masih belum puas mengisi kresek besarnya, mencari cabang lain untuk segera memenuhi kresek hitamnya.

Setelah sekitar 5 kresek besar penuh oleh jambu merah, kami teruskan minum es kelapa muda bergula jawa. Hasil kebun samping rumah juga. Kebetulan kemarin pak Kebun kami minta memanen kelapa kuning yang juga berbuah lebat disebelah rumah. Meski masih muda, namun nggak apa-apa daripada keduluan si tupai, yang biasanya cuma ninggalin kami kelapa bolong.

Setelah puas ngobrol sambil menikmati es kelapa muda, rekan-rekan pun kembali ke kantor sambil masing-masing membawa kresek besar penuh berisi jambu air merah. Jambu air yang selama ini kami biarkan berjatuhan dan terkesan tak bernilai, ternyata bernilai juga dalam menyambung silaturahmi. Saat berbagi, ukuran kecil besar, sedikit banyak ternyata tidak lagi menjadi sebuah masalah. Yang lebih penting, didalamnya ada ketulusan, persahabatan, persaudaraan, silahturahmi dan rasa berbagi. Asyik kan!!!!!

Aplikasi Terbaik WM 6.1 untuk HTC Touch Diamond



PDA Personal Pocket PC, adalah layaknya sebuah PC/Laptop dilihat dari segi kemampuannya. Hanya bentuknya saja yang compact.

Aplikasi yang dibenamkan juga hampir sejenis dengan PC. Kali ini kebetulan yang ada ditangan adalah PPC PDA HTC Touch Diamond yang berbasis Windows Mobile Pro 6.1.

Terus terang, PPC ini sangat luar biasa. Mulai dari cameranya dengan setting lengkap (termasuk panorama), kemampuan Office toolnya sampai kemampuan dasarnya untuk panggilan dan sms (threaded view). Belum lagi tekhnologi Touch Flow 3D nya yang pasti akan membuat terkagum-kagum. Tak kalah dengan smartphone lain yang lagi ngetrend, fitur push multi e-mailnya, mulai dari email kantor, yahoo, gmail dan outlooknya juga ok.

Selain aplikasi bawaannya yang memang luar biasa, asyiknya HP berbasis WM ini kompatibel dengan ratusan bahkan ribuan aplikasi di pasaran, sehingga fungsinya kian lengkap. Saking banyaknya aplikasi tambahan yang bisa dibenamkan, anda tidak akan sadar, saat peringatan keterbatasan Memory muncul.

Berikut adalah contoh aplikasi yang sudah saya coba di HTC diamond. Beberapa diantaranya berbayar, namun sepadan dengan fungsinya. Salah satunya yang akan saya ulas secara mendetail adalah aplikasi terkait gravity sensor.

=================
Accelerometer yang di pasang pada HTC Touch Diamond adalah komponen hardware yang sangat bermanfaat. Dengan nya anda, antara lain, bisa memutar beberapa aplikasi di HTC Diamond sesuai keinginan (landscape atau potret).

Sayangnya secara default, HTC Diamond hanya mengaktifkan G-Sensor untuk aplikasi tertentu semisal Opera Mobile, HTC Photo Album atau game Teeter. Aplikasi lain belum mengaplikasikan mode ini, sehingga tidak bisa auto rotate.

Untungnya hal ini bisa dipecahkan dengan menambahkan satu software tambahan yang bisa di download secara gratis. Software gratis SKKV bernama GSEN yang memecahkan masalah tersebut. Dengan memakai software ini, anda bisa menjalankan beberapa aplikasi dg Gsensor, sehingga aplikasi di HTC Diamond anda bisa dalam mode landscape. Yang paling terbantu dengan software tambahan ini adalah Office Mobile (Word, Excell, Note, PPT), selain tentunya SMS, MMS, Internet Explorer.

HTC Diamond ku setelah dipasang dengan G Sensor.


Dengan memasangnya di HTC Diamond kesayangan, akhirnya saya bisa memutar aplikasi-aplikasi dalam bentuk landscape/potret kemanapun tangan diarahkan. Dan dari beberapa freeware gratisan yg pernah saya coba di HTC Diamond, freeware ini kelihatannya the best so far. Mau mencoba. Silahkan download software nya di link ini. Download GSen.

Selain GSen untuk bisa memutar layar, bisa memakai applikasi lain misalnya Changescreen, dan lain-lain.

+++++++++++++++++++++++++++++

Beberapa aplikasi yang telah terpasang di HTC Diamond saya adalah:

1. Call Firewall/SmartBlock: untuk blacklist dan whitelist
2. Sun/Moon Compass: Penunjuk arah berdasar matahari dan bulan
3. Imobiler: Untuk memindahkan screen HP ke Komputer
4. Penpower WorldCard Mobile: Identifikasi Kartu Nama langsung masuk Contact
5. Dinarsoft Memmaid: Repair
6. Mobile SMS Export: Menyimpan SMS
7. ShakeandSave: Menyimpan tampilan screen
8. Mobiletag: Identifikasi Reader
9. English Dictionary
10. Flash Player
11. GoogleMaps
12. Magicall
13.IntaComputer ACR
14. Changescreen
15. GARMIN XT: Untuk navigasi
16. Shazam
17. Waktu Sholat
18. Mobile AR (Augmented Reality)]
19. Smart Lyrics
20. Qur'an
21. Lighter, dan lain-lain

Masih banyak lagi software untuk HP berbasis Windows Mobile yang sangat membantu....

Anda tertarik? Klik dan download di sini: http://wmpoweruser.com/?p=1320